Maskne Dan Cara Menghindarinya
PT BEST PROFIT FUTURES BANDUNG, Best Profit – Disiplin protokol
kesehatan harus tetap dilakukan terlebih saat ini terdapat varian baru Covid-19
yaitu omicron yang lebih mudah menyebar dibanding varian delta. Memakai masker
menjadi kewajiban agar tak terpapar virus.
Di masa pandemi saat ini, memakai masker memiliki efek samping salah
satunya munculnya jerawat akibat pemakaian masker dalam jangka waktu lama atau
disebut dengan istilah maskne (mask acne).
Istilah maskne baru dikenal di masa pandemi Covid-19. Maskne merupakan
jerawat yang terbentuk di area yang tertutup oleh masker, seperti dagu, hidung,
atau pipi bagian bawah.
Dokter spesialis kulit dan kelamin dari Klinik Bamed Bintaro, dr.
Mohammad Yoga Adi Waskito, SpDV mengatakan, penggunaan masker dalam waktu lama
membuat kulit wajah terus bergesekan dengan masker, sehingga kulit wajah mudah
berkeringat dan lembap yang menjadi sarana baik bagi kuman penyebab jerawat
berkembang biak.
Untuk maskne tak muncul meski menggunakan masker seharian, Anda bisa
menyimak beberapa tipsnya berikut ini.
1. Pilih Masker yang Tepat
Cara menghindari munculnya masken yang pertama adalah dengan selalu
memilih masker yang tepat. Anda boleh saja menjadikan berbagai pilihan warna
dan motif sebagai pertimbangan memilih masker. Tapi, jangan sampai lupakan
faktor bahan kain yang digunakan masker. Gunakan kain yang tidak menimbulkan
iritasi pada kulit.
Pastikan bahwa Anda selalu memakai masker yang cukup besar untuk
menutupi hidung dan mulut, serta memilih bahan masker yang lembut dan tidak
membuat iritasi.
Selain itu, ada baiknya Anda juga memiliki cukup masker cadangan
sehingga saat satu masker kotor, ada masker lain yang bersih dan siap pakai.
2. Jaga Masker Tetap Bersih
Cara menghindari munculnya maskne yang berikutnya adalah dengan
menjaga kebersihan masker setiap saat. Cuci masker segera setelah dipakai.
Gunakan sabun pencuci yang lembut tanpa kandungan-kandungan yang berbahaya.
3. Rajin Membersihkan Wajah
Cara terhindar dari maskne yang berikutnya adalah dengan rutin
membersihkan muka. Pastikan Anda selalu membersihkan muka dua kali setiap
sebelum tidur.
Pertama, bersihkan wajah dengan cleansing balm, cleansing oil, atau
cleansing milk, sesuai dengan jenis kulit Anda. Produk seperti ini akan
mengangkat kotoran, sisa riasan, dan keringat. Jangan lupa bersihkan area
leher. Kedua, baru cuci wajah dengan sabun untuk membilas sisa kotoran.
4. Kenakan Masker Saat Diperlukan
Cukup kenakan masker saat diperlukan. Mulai dari keluar rumah,
berbelanja, naik transportasi umum, juga saat berada di area-area rawan. Selain
itu, Anda bisa melepas masker untuk memastikan kulit bisa bernapas dan
menghindari area tersebut tidak terlalu berkeringat.
5. Gunakan Skincare dengan Kandungan Antioksidan
Jika maskne sudah terlanjur muncul di wajah, maka Anda bisa mengatasi
dengan menggunakan skincare yang memiliki kandungan antioksidan. Kandungan
antioksidan dipercaya akan mampu membantu kulit tetap sehat dan melindunginya
dari polutan berbahaya juga bakteri di balik masker.
Selain itu, selalu menggunakan pelembap untuk mengurangi gesekan kulit
dengan masker, rutin mengoleskan tabir surya dan menghindari penggunaan makeup
yang terlalu tebal.
Sumber
merdeka.com
lowongan, lowongan kerja, lowongan kerja
bandung, loker bandung
best profit,
bestprofit, pt bestprofit, pt best profit, best, pt best, bpf
pt bpf, bestprofit
futures, pt bestprofit futures, best profit futures, pt best profit futures
PT BESTPROFIT FUTURES BANDUNG
Comments
Post a Comment